HOBIKU Tempuh Touring 1548 km, Meriahkan HBD Nasional di Garut

R24/riko
Foto (istimewa)
Foto (istimewa)

RIAU24.COM - Sebanyak 12 rider HOBIKU (Honda Bikers Pekanbaru) sukses menuntaskan perjalanan touring penuh semangat dari Pekanbaru menuju gelaran akbar Honda Bikers Day (HBD) Nasional 2025 di Garut, Jawa Barat. Rombongan berangkat dengan energi positif dan rasa persaudaraan yang kuat, menjelajahi rute panjang lintas provinsi yang menawarkan berbagai tantangan sekaligus pemandangan memukau.

Touring ini menjadi pengalaman tak terlupakan bagi seluruh rider. Setiap perjalanan diwarnai tawa, solidaritas, dan semangat “Satu Hati” yang terus menguatkan kebersamaan antar anggota HOBIKU. Perjalanan panjang dari Sumatera menuju Jawa menjadi bukti bahwa passion dan loyalitas para bikers Honda tidak mengenal jarak.

Sesampainya di venue Honda Bikers Day, keseruan langsung menyambut peserta. Rangkaian aktivitas seperti registrasi peserta, layanan service gratis, berbagai games seru, hingga gelaran Honda Modif Contest Final Battle 2025 menjadi daya tarik utama yang membuat suasana semakin hidup. Deretan motor modifikasi terbaik dari seluruh Indonesia tampil memukau, menjadi ajang apresiasi para modifikator tanah air.

Kemeriahan mencapai puncaknya pada malam hari, ketika panggung utama menghadirkan Hasoe Indonesia, Astrid, dan Wali Band. Puluhan ribu bikers dari seluruh penjuru Indonesia larut dalam suasana penuh euforia, menyanyikan lagu-lagu favorit dan menikmati momen kebersamaan yang menjadi ciri khas Honda Bikers Day.

Bro Enos, Honda ADV Indonesia Pekanbaru Chapter mengatakan Perjalanan dari Pekanbaru ke Garut benar-benar luar biasa. Selain menantang, touring ini sangat mempererat tali persaudaraan antar bikers. Begitu sampai di venue HBD, rasa lelah langsung hilang karena suasananya sangat meriah. Fasilitas lengkap, banyak kegiatan seru, dan konser malamnya pecah banget. Saya bangga bisa menjadi bagian dari momen besar ini.

“Terimakasih Capella Honda Riau yang sudah mengakomodir HOBIKU untuk dapat bisa join ke event yang megah dan bergengsi ini," tutup Enos. 

Melalui keikutsertaan dalam HBD 2025, HOBIKU Pekanbaru kembali menunjukkan semangat positif komunitas Honda dalam berkegiatan, menjunjung keselamatan berkendara, dan mempererat silaturahmi antar bikers seluruh Indonesia.

Aldi Hadi selaku PIC Community PT. Capella Dinamik Nusantara (CDN) Riau mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada bikers dari HOBIKU yang turut berkontribusi meramaikan pagelaran HBD Nasional dengan menempuh jarak kurang lebih 1548 km dari Pekanbaru, Riau menuju Garut, Jawa Barat.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Riau24. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak