RIAU24.COM - Boyband dibawah naungan SM Entertainment, NCT Dream rilis tanggal konser tunggal mereka bertajuk NCT Dream: The Dream Show 2 di Jakarta akan diadakan tiga hari secara berturut mulai dari 4, 5, dan 6 Maret 2023 mendatang di Indonesia Convention Exhibition, ICE BSD, Tangerang.
Boyband yang beranggotakan tujuh orang ini akan melanjutkan rangkaian tur Asia Tenggara pada bulan Maret 2023 mendatang.
Awalnya, Indonesia diprediksi menjadi negara ketiga yang akan didatangi NCT Dream untuk konser mereka yang bertajuk NCT Dream: The Dream Show 2 tersebut.
(sumber: tangkapan layar instagram/@520stars_network)
Memantau dari postingan Instagram @520stars_network, negara Indonesia berada diurutan ketiga setelah Bangkok dan Macau. Namun, seakan mendapatkan dukungan penuh dari para penggemar Indonesia, tampaknya membuat NCT Dream merasakan kehangatan dan perasaan yang baik terhadap Indonesia.
Diketahui, anggota NCT Dream malah menginginkan Indonesia sebagai negara pembuka untuk tur Asia Tenggara mereka.
Diyakinkan dari unggahan salah satu pihak promotor yang bertanggung jawab atas konser NCT Dream di Indonesia, ia menuliskan bahwa pihak artis yang menginginkan untuk datang ke Indonesia lebih awal sebelum menjelajahi negara Asia Tenggara lainnya.
"Do you realize that they really love you and want to meet fans in Indonesia first before going to other countries (that's what I heard)~~ So Proud" dikutip dari unggahan instagram story @miss.e_s pada Sabtu, 21 Januari 2023.
(sumber: instagram/@dyandraglobaledu)
Diketahui, Konser NCT Dream: The Dream Show 2 pertama kali dilangsungkan di Seoul pada 8-9 September 2022 lalu, The Dream Show 2: In A Dream sukses memukau NCTzen di seluruh dunia di Seoul Jamsil Olympic Stadium.
NCT Dream membawakan total 29 lagu di konser The Dream Show 2: In A Dream mereka dengan energik muda dan emosional yang tinggi.
Konser Asia Tenggara ini akan melanjutkan konser THE DREAM SHOW 2 Japan Additional konser yang diselenggarakan di Kyocera Dome Osaka pada 17, 18, 19 Februari 2023 mendatang.