RIAU24.COM - Waketum DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia mengomentari mundurnya Hasan Nasbi dari jabatannya sebagai Kepala Komunikasi Presiden (Presidential Communication Office/PCO).
Yang dia ketahui, pengunduran diri Hasan inisiatif pribadi dikutip dari rmol.id, Selasa 29 April 2025.
"Ya saya tidak tahu alasan pengunduran diri saudara Hasan Nasbi itu apa persisnya. Tapi saya kira yang paling tahu itu Pak Hasan Nasbi sendiri dan kemudian keputusannya itu saya yakin juga itu diambil berdasarkan keputusan sendiri yang mandiri gitu," ujarnya.
Meskipun seperti itu pihaknya tidak tahu persis apakah pengunduran diri Hasan Nasbi diterima oleh Presiden Prabowo Subianto.
"Memang pengunduran dirinya diterima? Ini kan kita nggak tahu, ini kan pengunduran diri belum tentu diterima atau tidak sama Pak Prabowo kan," ujarnya.
Harapannya setelah ini PCO semakin baik dalam berkomunikasi dengan masyarakat.
Sebab, PCO merupakan penyambung lidah Prabowo.
"Memang soal membangun komunikasi pemerintah baik ada lembaganya maupun kemudian bagaimana membangun komunikasi dengan masyarakat, harus betul-betul menjadi perhatian yang serius gitu yah," sebutnya.