Baekhyun EXO Resmi Selesaikan Wajib Militer Hari Ini

R24/hilda
Beres! Baekhyun EXO selesaikan wajib militer wamilnya hari ini/Allkpop
Beres! Baekhyun EXO selesaikan wajib militer wamilnya hari ini/Allkpop

RIAU24.COM - Salah satu personil EXO, Baekhyun telah menyelesaikan wajib militernya tahun ini. Diketahui, Baekhyun mulai wamil pada 6 Mei 2021 lalu sebagai petugas layanan public.

Melansir dari Allkpop, Baekhyun akan diberhentikan dari layanan wajibnya hari ini per tanggal 5 Februari 2023. Diakumulasikan anggota EXO ini menyelesaikan wajib militernya selama 21 bulan.

Baca Juga: Peretas Meniru Pejabat AS dengan Menggunakan Pesan Suara AI, FBI Beri Peringatan

Pada tanggal 5 Februari waktu bagian Korea Selatan, Baekhyun secara resmi diberhentikan dari wajib militernya.

Baekhyun akan menjadi anggota ke-6 di EXO yang telah menyelesaikan wajib militer. Dikabarkan, dua anggota EXO yang lainnya masih aktif, Kai dan Sehun akan segera menyusul masuk wamil dalam waktu dekat ini.

Sementara itu, para penggemar berspekulasi bahwa EXO akan comeback pada paruh pertama tahun ini setelah kembalinya Baekhyun.

Rumor itu pun seakan dibenarkan ketika grup unit lainnya, SuperM diprediksi akan melakukan comeback pada awal tahun 2023 ini.

Baca Juga: Sisa-sisa Jasad Manusia Ditemukan di Dekat Rumah Taylor Swift, Apakah AS Punya Pembunuh Berantai Baru?

Dimana, Baekhyun adalah leader dari SuperM. Kembalinya Baekhyun dan rencana comeback Lucas akan menambah pertanda bahwa grup SuperM telah melakukan persiapan comeback.

Sementara, anggota EXO lainnya pun diketahui sedang memiliki aktivitas individu dan diprediksi akan segera berkumpul untuk rencana comeback EXO serta konser solo mendatang.

 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Riau24. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak