RIAU24.COM - Ketua Bidang Organisasi DPP Partai Golkar Yahya Zaini membeberkan alasan partainya, mendeklarasikan dukungan kepada Presiden Prabowo Subianto untuk Pilpres 2029.
Padahal, dukungan ini terbilang masih sangat lama dikutip dari inilah.com, Sabtu 3 Mei 2025.
"Golkar sampaikan sekarang, supaya KIM (Koalisi Indonesia Maju) tetap solid mendukung Pak Prabowo," ujarnya.
Alasan berikutnya karena mau dicap sebagai pendukung setia Prabowo.
"Selama Pak Prabowo ingin maju di 2029, Golkar tetap mendukung Pak Prabowo. Walaupun Golkar punya banyak kader, tapi Golkar tetap loyal kepada Pak Prabowo," ujarnya.
Pada kesempatan berbeda, Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia menyebut pihaknya mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka sampai selesai.
Bahkan Golkar siap membuka pembicaraan bila Prabowo-Gibran ingin dua periode.
"Kalau kita mah bukan sinyal lagi, sejak munas sudah saya pidato kok, kita mengawal pemerintahan Pak Prabowo sama Mas Gibran sampai selesai," ujarnya.