RIAU24.COM - Ketua DPR Puan Maharani meminta pemerintah tidak menyepelekan anjloknya indeks harga saham gabungan (IHSG) lebih dari 9 persen pada awal perdagangan, Selasa, 8 April 2025.
Puan menginginkan pemerintah melakukan mitigasi dikutip dari rmol.id, Rabu 9 April 2025.
Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi dampak buruk dari penurunan drastis IHSG terhadap perekonomian Indonesia.
"Terutama dalam hal yang menghambat investasi yang masuk ke Indonesia," ujarnya.
"Atas situasi ini, kami mendorong pemerintah serta otoritas pasar modal untuk melakukan mitigasi sehingga dapat menjaga perekonomian nasional yang tetap kondusif, khususnya bagi investor untuk berinvestasi, di tengah ketidakpastian ekonomi global," tambahnya.
Tambahnya, kestabilan ekonomi bukan hanya tentang angka-angka di pasar saham.
"Namun juga tentang kepastian hidup bagi jutaan rakyat kecil," sebutnya.