RIAU24.COM - RAMBAH - Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 (OMP-LK24), Rabu, 20 November 2024, sekitar pukul 08.30 WIB, Polsek Rambah melalui Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas mengadakan kegiatan Preemtif, Cooling System, dan Asta Cita di Kelurahan Pasirpengaraian, Desa Rambah, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu. Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman, damai, sejuk, dan kondusif, khususnya selama tahapan Pilkada 2024.
Terpantau pelaksana kegiatan dipimpin oleh Ps Kanit Binmas, Aiptu Juller, SAP, Bhabinkamtibmas, Aipda Afridoni dan Bhabinkamtibmas, Bripka Roni Abdilah
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, SIK.,MH melalui Kapolsek Rambah, AKP Dedi Siswanto, SH menerangkan bahwa personel menyampaikan berbagai himbauan kepada masyarakat terkait antisipasi tindak pidana, partisipasi Pilkada, dan pentingnya menjaga ketertiban sosial. Beberapa poin utama yang disampaikan antara lain, diimbau untuk waspada terhadap tindak pidana Curat, Curas, dan Curanmor (C3), penyalahgunaan narkoba, penyebaran berita hoax, serta perjudian online, mengajak masyarakat untuk mendukung suksesnya Pilkada Riau dan Pilkada Rokan Hulu 2024, serta mengimbau masyarakat untuk menggunakan hak pilih dan tidak golput," pungkas Kapolsek
"Menegaskan pentingnya bersinergi dengan Polri untuk menjaga Kamtibmas selama tahapan Pilkada, Meningkatkan literasi digital agar tidak mudah terpengaruh informasi hoax terkait Pilkada, serta Menekankan pentingnya menjaga persatuan meski berbeda pilihan, demi keutuhan bangsa dan negara," ucap AKP Dedi mengakhiri.
Terlihat kegiatan berlangsung dengan aman dan kondusif. Kehadiran Polsek Rambah di tengah masyarakat berhasil menciptakan suasana yang harmonis sekaligus membangun sinergi yang baik antara aparat kepolisian dan masyarakat.