Netizen Pada Kepo, Haruka Nakagawa Kasih Kalrifikasi soal Tak Punya Rumah di Jepang

R24/zura
Netizen Pada Kepo, Haruka Nakagawa Kalrifikasi soal Tak Punya Rumah di Jepang. (Instagram @haruuu_chan)
Netizen Pada Kepo, Haruka Nakagawa Kalrifikasi soal Tak Punya Rumah di Jepang. (Instagram @haruuu_chan)

RIAU24.COM -Haruka Nakagawa">Haruka Nakagawa berbagi cerita mengenai Jepang yang tak lagi seperti kampung halamannya. 

Pasalnya Haruka tak punya rumah untuk disinggahi apabila sedang pulang ke Jepang.

"Sekarang udah nggak ada rumah di Jepang, karena kemarin nenek meninggal. Terus aku bener-bener cuma (punya) adik aja. Karena aku orangtuanya berpisah dari kecil," cerita Haruka di YouTube HAS CREATIVE.

Sejak berusia dua tahun, Haruka Nakagawa memang sudah tinggal bersama sang nenek, dan ketika neneknya meninggal pada Maret 2024 lalu, Haruka jadi tak punya tempat untuk pulang.

"Aku kadang sedih juga karena pas pulang ke Jepang sudah nggak ada rumah juga. Jadi cuma ketemu adek di tempat makan," beber Haruka Nakagawa.

Beda dari rekan-rekannya kebanyakan, Haruka Nakagawa mengaku tak punya keluarga besar. 

Kakek dan neneknya sudah meninggal dunia sehingga Haruka tidak memiliki kesempatan untuk mencari tahu lebih dalam asal usul dirinya serta keluarga besarnya. 

"Kadang orang tanya 'Kamu di Jepang, pulang ke rumah ya? Atau ke rumah saudara?' 'nggak'. Aku kalo ke Jepang sekarang (nginepnya) di hotel karena udah nggak ada rumah juga," tandasnya.

Cerita Haruka Nakagawa menimbulkan berbagai pertanyaan soal rumah. 

Banyak yang mengira rumah yang dimaksud Haruka bukan rumah secara fisik, melainkan keluarga untuk pulang.

Menanggapi perdebatan tersebut, Haruka Nakagawa menjawabnya melalui Instagram Story pada Selasa (12/11/2024). 

Rumah nenek Haruka ternyata sewa sehingga memang keluarganya tak punya hunian di Jepang.

"Karena di Jepang rumah nenek aku itu disewa, pas nenek meninggal nggak ada yang bisa lanjut tinggal jadi sudah tidak ada rumah di Jepang," terang Haruka Nakagawa.

"Karena aku kalo di Jepang cuma punya rumah nenek, tapi nenek sekarang sudah tidak ada jadi aku tidak ada rumah di Jepang," imbuh mantan member AKB48 dan JKT48 tersebut.

Meski sedih, Haruka Nakagawa tetap merasa punya rumah yaitu di Indonesia. "Di Indonesia banyak orang yang baik sama aku jadi Haruka tetap bahagia kok," tutupnya.

(***) 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Riau24. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak