RIAU24.COM - Seorang tentara Rusia terekam kamera sedang menangis saat menelepon ibunya.
Baca Juga: Trump Mengklaim Kemenangan Total Saat China Menandakan Penurunan Tarif
Dalam video itu, si tentara mengatakan kepada sang ibu bahwa pasukan Vladimir Putin telah menghancurkan kamar bayi dan bangsal bersalin di Ukraina.
Baca Juga: Kardinal AS yang Dituduh Menutupi Kasus Pelecehan Seksual akan Menutup Peti Mati Paus Fransiskus
“Bu, pasukan kami menghancurkan rumah sakit, Taman Kanak-kanak, bangsal bersalin. Hidup damai di sini sebelum Presiden kita memulai semua ini,” tangisnya.
“Aku di sini, aku bersamamu. Aku menyayangimu,” jawab sang ibu menenangkan putranya.
(Video itu bisa Anda lihat di Twitter milik @MJayGv)
Prajurit Rusia itu lalu memohon kepada sang ibu untuk memberikan kabar serangan itu kepada semua orang.
Video itu muncul kala pasukan Putin melarikan diri dari perang di Ukraina dan menyerah tanpa perlawanan.