Menteri PDIP Tersisa 3 Orang di Kabinet Jokowi, Efek Keretakan Hubungan Dengan Jokowi?

R24/zura
Menteri PDIP Tersisa 3 Orang di Kabinet Jokowi, Efek Keretakan Hubungan Dengan Jokowi? (Dok.Sekretariat Kabinet)
Menteri PDIP Tersisa 3 Orang di Kabinet Jokowi, Efek Keretakan Hubungan Dengan Jokowi? (Dok.Sekretariat Kabinet)

RIAU24.COM -Presiden Jokowi resmi mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) pemberhentian Pramono Anung dari jabatan Sekretaris Kabinet. 

Pramono menambah daftar menteri-menteri dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang hengkang dari Kabinet Jokowi

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Bersyukur, Pilot Susi Air Philip Mehrtens Bebas dari Sandera KKB 

Dalam dua periode kepemimpinan Jokowi, kader PDIP banyak menduduki kursi menteri. 

Terlebih PDIP merupakan partai pengusung Jokowi dalam Pilpres 2014 dan 2019.

Periode pertama Jokowi, kabinet yang dibentuk dengan nama Kabinet Kerja diumumkan secara resmi pada 26 Oktober 2014. 

Kabinet itu memiliki 34 menteri yang menjabat dengan perbandingan komposisi 14 dari partai politik dan 20 non partai politik. PDIP mendominasi sebanyak empat orang.

Sedangkan pada periode kedua, Jokowi membentuk Kabinet Indonesia Maju yang ditetapkan pada 23 Oktober 2019, terdapat 5 kader PDIP yang menempati kursi kementerian.

Baca Juga: Warga Teriakan 'Pak Mulyono Minta Kaos' saat Jokowi Kunjungi Pasar Dukuh Kupang 

Menjelang akhir kiprah Jokowi, berbagai perombakan dilalui hingga jumlah kader partai pengusung Jokowi tersebut telah menyusut sampai tersisa tiga menteri aktif dalam kabinet.

Mereka adalah Teten Masduki, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah; I Gusti Ayu Bintang Darmawati atau Bintang Puspayoga, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak; serta Abdullah Azwar Anas, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

(***)

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Riau24. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak