RIAU24.COM - Tak ada yang mengira, dibalik gaya khasnya Kak Seto yang selalu dikenal sebagai sosok yang penyayang dan mendidik anak, ternyata menyimpan masa lalu kelam.
Tahukah jika pria kelahiran Klaten ini pernah hidup sembari tidur di berbagai tempat yang bisa dibilang tak layak menjadi tempat beristirahat alias gelandangan.
Hal ini disampaikannya dalam kanal youtube VINDES beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Resmi Bercerai dari Paula Verhoeven, Baim Wong Ngaku Lega
"Tujuh bulan merasakan jadi gelandangan. Tidur di tempat sampah, emperan toko. Karena nggak ngerti apa-apa," ujarnya.
Katanya, kejadian itu berlangsung sekitar tahun 1970-an. Lantaran kondisi keuangan yang serba kekurangan, Kak Seto pun rela bekerja serabutan hingga jadi pemulung sampah.
Baca Juga: Resmi! Presiden Prabowo Subianto Teken UU TNI
Pria 70 tahun itu mengaku tak pernah putus asa dan selalu berjuang demi hidupnya sampai ditawari sebagai office boy hingga akhirnya terus belajar dan menjadi seperti saat ini.
"Supaya saya ingat saya pernah berada di titik paling bawah. Akhirnya (saat itu) dapat kerja jadi office boy di salah satu yayasan," ujarnya.