Miris, YouTuber Lydia Squid Gaming Dianggap Plagiat Nama Drama Squid Game

R24/nisa
Tampilan channel Lidya Ellery
Tampilan channel Lidya Ellery

RIAU24.COM - YouTuber asal Filipina, Lydia Ellery hanya bisa menahan rasa kesalnya setelah kehilangan pekerjaan sebagai YouTuber dan streamer karena drama populer Squid Game.

Baca Juga: Rusia dan China Memiliki Perbedaan Tetapi Putin dan Xi Tidak Membicarakannya

Dilansir melalui NME.com, Lydia Ellery memiliki nama kanal YouTube Squid Gaming, nama tersebut memiliki kemiripan dengan drama populer Squid Game sehingga membuatnya dikira plagiat. 

Berbicara pada BBC, Lydia mengaku telah 11 tahun menjadi streamer di kanal YouTube tersebut.

Namun, popularitas Drama Squid Game membuatnya kehilangan dibully dan dituduh plagiat hingga kehilangan pekerjaan. 

Ia mengaku, banyak penggemar Drama Squid Game yang me-report akun Instagram-nya hingga ia kelabakan. 

Lydia juga kerap menerima DM (Direct Message) dari orang-orang yang mengira dia adalah pencuri nama. 

Baca Juga: Gadis AS Berusia 12 Tahun Meninggal Karena Bunuh Diri Setelah Diintimidasi di Sekolah

Hingga akhirnya, Lydia dengan akun Instagram @squidgaming pun memutuskan untuk mematikan notifikasi akun sosial medianya karena telah merasa terganggu dengan banyaknya tag dan komentar khususnya dari penggemar Drama Squid Game itu sendiri.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Riau24. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak