Jumat Berkah, Polsek Lubuk Dalam Bantu Warga Kurang Mampu

R24/lin
Jumat Berkah, Polsek Lubuk Dalam Bantu Warga Kurang Mampu
Jumat Berkah, Polsek Lubuk Dalam Bantu Warga Kurang Mampu

RIAU24.COM - Siak – Dalam rangka mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta menumbuhkan kepedulian sosial, Polsek Lubuk Dalam Polres Siak melaksanakan kegiatan Jumat Berkah dengan berbagi kepada warga yang membutuhkan, Jumat (9/1/2026).

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 10.00 WIB tersebut dilaksanakan di wilayah Kecamatan Lubuk Dalam, Kabupaten Siak. Bantuan sosial diserahkan langsung kepada salah satu warga kurang mampu, Ibu Aisyah (60), yang berdomisili di RT 06 RW 02 Dusun Sialang Bhakti, Kampung Rawang Kao Barat.

Kegiatan Jumat Berkah ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Lubuk Dalam Iptu Marhengky, S.Sos., bersama personel Polsek Lubuk Dalam, di antaranya Kanit Provos Aiptu SB Sitohang, Bhabinkamtibmas Kampung Rawang Kao Barat Aiptu Medi H. Lubis, serta Ka SPK Aiptu Cecep S.

Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kapolsek Lubuk Dalam Iptu Marhengky, S.Sos. menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Berkah merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya dalam membantu warga yang membutuhkan.

“Melalui kegiatan Jumat Berkah ini, kami ingin berbagi dan menunjukkan bahwa Polri tidak hanya hadir dalam penegakan hukum, tetapi juga peduli terhadap kondisi sosial masyarakat. Semoga bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban dan bermanfaat bagi penerima,” ujar Kapolsek.

Ia menambahkan bahwa kegiatan sosial serupa akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan sebagai upaya memperkuat silaturahmi serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

Kegiatan Jumat Berkah Polsek Lubuk Dalam berakhir sekitar pukul 10.30 WIB. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan sinergi antara Polri dan masyarakat semakin erat serta mampu menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan harmonis di wilayah hukum Polsek Lubuk Dalam Polres Siak.(Lin)

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Riau24. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak