Diduga Penyebab Tumbangnya 5 Tiang Listrik Disebabkan Kabel Sambungan Kerumah Terkena Mobil Truck

R24/hari
Tim PLN Bengkalis saat melakukan perbaikan dilapangan
Tim PLN Bengkalis saat melakukan perbaikan dilapangan

RIAU24.COM - BENGKALIS - Sebanyak 5 tiang listrik milik PLN di Jalan Jembatan Sungai Liong, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, roboh, Rabu 3 Juli 2024.

Tiang PLN tumbang mengarah ke jalan mengakibatkan tersebut membuat aktifitas jalur lintas warga sempat terhalang  serta menimbulkan kekhawatiran terhadap warga setempat.

Manager ULP PLN (Persero) Rayon Bengkalis M Ashqalany Aulia Rahman dikonfirmasi mengakui hingga saat ini ia berada dilokasi tumbangnya tiang tiang tersebut untuk melakukan perbaikan bersama anggota PLN.

Menurutnya, penyebab tumbangnya 5 tiang listrik diduga disebabkan ada menyangkutnya kabel sambungan kerumah warga mengenai mobil truck yang melintasi jalan tersebut.

"Tiangnya tidak ada yang mereng bang, apalagi pagi tadi saya lewat disana mengecek kondisi dilapangan. Diduga penyebab tumbangnya 5 tiang listrik ini, adalah mengenai mobil truck yang lewati jalan itu. Tiang tumbang mengarah ke jalan, seharusnya kabel yang ke kedai penjual ikan ini kendor, bukan malah putus, tetapi ini malah putus,"ungkap Ashqalany Aulia Rahman.

Diutarakannya, sebelumnya, dirinya pada pagi hari sudah inspeksi sampai Bantan Sari, dan tidak ada tiang miring dikawasan tersebut.

"Kami bersama tim sampai sekarang masih melakukan perbaikan diperkirakan selesai hingga pukul 00.00 dinihari nanti,"pungkasnya.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Riau24. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak